Popular Posts

Tips Menjaga Kenyamanan dan Keamanan PC Anda

Share on :
Assalamualikum...
PC (Personal Computer) Merupakan salah satu teknologi masa kini yang sudah sangat dibutuhkan oleh para manusia zaman sekarang. Ketahuilah, PC kini tidak hanya dinikmati di kota-kota besar! Bahkan sekarang berkembang hingga ke pedesaan. PC pada zaman sekarang pun banyak macamnya, walaupun itu bukan berupa PC seperti Laptop, Netbook, iPad, dan Android. Nah, bagaimana cara menjaganya agar tetap nyaman, aman, dan ,menyenangkan? Berikut ini ulasaanya :

#1. Pemilihan Hardware
Pemilihan Hardware merupakan salah satu Point yang wajib diperhatikan. Mengapa? Karena Hardware berpengaruh besar terhadap kinerja PC Anda. Misalnya, Anda ingin membeli PC dengan harga 3juta-an. Nah, Anda ingin PC Anda nantinya sering dibuat main game. Jadi, Anda memilih :
*Processor AMD Athlon 32bit
*RAM DDR2 1GB
*VGA Card NVIDIA G-force 1448 MB
*HDD 250 GB
*DVD/CD Drive
*Monitor LCD 15" (saya sarankan merek AOC atau LG)
*dan Hardware lainnya.
Menurut Saya pilihan di atas sangatlah "bijak" daripada :
*Processor Pentium 4
*RAM DDR2 1GB
*tanpa vga card
*HDD 320 GB
*DVD/Blu-Ray/CD Drive
*Monitor 21" LCD.
*dll
Yap, dari daftar hardware diatas, manakah yang lebih baik Anda pilih?

#2. Pemilihan OS dan Software pendamping
OS (Operating System) dan Software pendamping juga berpengaruh, lho! Mengapa? Karena User atau pengguna komputer (Brainware) bisa saja kesulitan dalam hal PENGGUNAAN PC tersebut. Mari kita ambil contohnya.Pada saat Anda membeli PC di sebuah toko komputer Anda diberikan pilihan dalam hal menginstall OS, yaitu :
→ Windows XP SP3 dengan biaya penginstallan Rp. 50.000,00; atau
→ Mandriva Linux dengan biaya Rp. 0,00 alias gratis.
Saya sarankan lebih memilih WinXP SP3, sebab lebih mudah dalam hal instalasi, penggunaan, kecocokan software-software, dan tentunya lebih terjamin kualitasnya terhadap Hardware-Hardware Anda.
Nah, berikut ini contoh software pendamping yang wajib dimiliki Anda semua :
+AntiVirus : Avira AntiVir Personal atau Kaspersky 2011 atau AVG Free Anti Virus
+Office : Microsoft Office 2007/2010 Enterprise atau Open Office.org 2.3
+Browser : IE 8+ atau Firefox 3.6/4.0.1/5.0 atau Google Chrome atau Flock Browser atau Opera
+Audio & Video Player : Media Player Classic atau Winamp atau Aimp2/3 atau VLC media Player atau Windows Media Player 11/12 (khusus WMP 12 hanya tersedia untuk Win7)
+Driver : (maaf karena terlalu banyak sub-subnya jadi tidak dapat ditampilkan)
+Design & Graphic : Photoshop CS/CS2/3/4/5 atau Corel Draw
+Local Antivirus : Smadav atau Kemo Antivirus atau PCMav (sudah teruji keampuhannya)
+Chat : Yahoo! Messengger atau g-talk (sesuai kebutuhan) atau MiRC
+File Compressor : WinRAR atau WinZIP atau 7Zip
+Utilities : Tune Up Utilities 2011 + CCleaner = Sip!
+Burning : Nero 7/8/9/10 atau Infra Recorder (←Recommended) atau UltraISO
+PDF viewer : Foxit Reader atau Adobe Reader
+dan keperluan lainnya

#3. Buang dan Pasang
Maksudnya buang software yang tidak diperlukan dan pasang software yang diperlukan. Misalnya Anda memiliki 3 Antivirus yaitu :
☻Norton Antiirus
☻Avira AntiVir Security Suite
☻Kaspersky 2011
Saya sarankan hilangkan Norton dan Kaspersky karena Avira AntiVir Security Suite sudah cukup mewakili 2 antivirus tsb.

#4. Selalu Update
Yap, Update merupakan salah satu kebutuhan nomor 1 di PC. Update juga memungkinkan Anda untuk lebih menambah keamanan sistem Anda dan juga biar gak kuno! Oya, update juga versi OS Anda atau Software-Software Anda.

#5. Letak dan Susunan
 Letak dan susunan PC Anda juga berpengaruh pada kinerja PC dan Brainware. Misalnya diletakkan pada ruangan yang kurang udara, secara otomatis brainware merasa gerah bila berlama-lama di depan PC. Begitu pun PC bila disusun di tempat yang salah bisa FATAL akibatnya. Karena bisa saja sirkulasi udara tidak stabil dan memudahkan PC cepat Panas.

Sekian dan Terimakasih sudah membaca!

0 komentar on Tips Menjaga Kenyamanan dan Keamanan PC Anda :

Post a Comment and Don't Spam!

Please don't SPAM!